Tuesday, January 19, 2016

Manner.

Manner.
Sopan santun.

Banyak cara kita untuk menunjukkan bahwa kita adalah orang yang punya sopan santun.

Gw, gw orangnya perfeksionis, I don't know whether it is curse or blessing. I always look into the details, the details that attracts me. Termasuk masalah manner, menghormati dan menghargai orang lain, caranya bisa bermacam-macam bagi semua orang, tapi buat gw, menghormati dan menghargai orang lain itu mulai dari hal terkecil.

Contoh? Nama, nama itu pemberian orang tua kan? yang menjadi label kita seumur hidup kan? Gw terbiasa kalo lagi chat di semua socmed mengetik nama orang dengan proper, yakni diawali dengan huruf besar, ya, Wira, bukan wira. Buat gw, itu cara termudah untuk menghormati dan/atau menghargai orang lain, mulai dari yang terkecil.

Btw, gw termasuk orang yang daya ingatnya kurang, terlebih kalo lagi kenalan sama orang, tepat setelah shakehand, saat itulah gw lupa nama orang tersebut, hahaha, pathetic loser. Sori, ini distraksi banget dari tema kita, manner. Hahaha.

Next tentang manner? Manner di meja makan, I'm not talking about table manner, terlalu rumit. Yang simpel-simpel aja lah, penggunaan handphone di meja makan. Zaman udah semakin maju, teknologi pun demikian, terbukti, penggunaan smartphone sekarang udah jadi hal yang lumrah, semua kalangan pasti familiar sama yang namanya smartphone. Sedihnya, penggunaan smartphone seakan jadi pembenaran bagi kita untuk menjadi antisosial, bahkan sampai di meja makan. Kalau tadi gw ngebahas tentang menghormati dan menghargai orang lain, sekarang gw ngebahas cara menghormati dan menghargai makanan. Ya, makanan.

Buat gw, menghormati dan menghargai makanan caranya simpel, dengan ga mainan handphone pada saat makan. Manner. Disaat kita hidup serba berkecukupan, makan bisa 3x sehari, ada saudara kita yang kurang mampu, bahkan makan 1x sehari aja mereka udah bersyukur. Gw pernah liat cara mereka makan, begitu mereka menghargai makanan dengan tidak melakukan aktivitas lain selain makan itu sendiri, buat gw, itu cara mereka menghormati, menghargai dan mensyukuri nikmat yang diberikan Tuhan. Lah kita? udah hidup serba berkecukupan, makan 3x sehari, makan masih sambil mainan handphone? Manner.


Best,
Wira
-@KB23-

No comments:

Post a Comment